Pages

Rabu, 18 Desember 2013

Ren's Little Corner Reading Challenge December Wrap Up

Akhirnya, setelah 12 bulan berusaha menaklukkan semua reading challenge yang diadakan oleh blog kecil saya, Ren's Little Corner, tibalah kita di penghujung tahun. Ini bahasanya rada puitis, tapi saya terharu melihat animo teman - teman dalam mengikuti reading challenge selama ini :D. Dan juga terimakasih banyak untuk teman - teman yang selama ini sudah rajin posting review/ progress update untuk semua RC. Saya memang jarang kirim email reminder, bahkan bisa dihitung sama jari, hehehe

Untuk bulan Desember kali ini, saya memutuskan membuat postingan wrap up semua RC dalam 1 post. Ini supaya memudahkan saja sih :D. Mohon disimak rules untuk mengupdate untuk tiap RC yah




Read-a-Long Nora Roberts & J.D.Robb

A. Daftarkan link postingan berupa resume buku - buku Nora Roberts dan JDRobb yang kamu baca sejak tanggal 1 Januari hingga 31 Desember 2013. Boleh dilengkapi dengan review untuk buku yang dibaca, jika ada. Ini untuk peserta yang sejak awal jarang atau tidak pernah mengupdate. Resume boleh ditulis di blog, boleh di notes FB atau shelf Goodreads yang dikhususkan untuk challenge ini. Mohon dicantumkan juga di bulan apa kamu membacanya ya.
Misal : Buku A - Januari ; Buku B - Februari, dst
Note : Jika peserta yang selalu update tiap bulan, ingin mendaftarkan wrap up postnya, saya persilahkan.

B. Daftarkan link postingan berupa resume buku- buku Nora Roberts dan JDRobb atau link review untuk masing - masing buku yang kamu baca di tanggal 1-31 Desember 2013. Ini khusus untuk peserta yang selalu update tiap bulannya.

Di linky yang disediakan dibawah ini, mohon menulis dengan format :

Nama - Wrap Up Post (untuk yang masuk kategori A)
Nama - Judul buku atau link resume (Desember) (untuk yang masuk kategori B)






 What's in a Name Reading Challenge

A. Daftarkan link postingan berupa resume buku - buku  yang kamu baca sejak tanggal 1 Januari hingga 31 Desember 2013. Boleh dilengkapi dengan review untuk buku yang dibaca, jika ada. Ini untuk peserta yang sejak awal jarang atau tidak pernah mengupdate. Resume boleh ditulis di blog, boleh di notes FB atau shelf Goodreads yang dikhususkan untuk challenge ini. Mohon dicantumkan juga di bulan apa kamu membacanya ya.
Misal : Buku A - Januari ; Buku B - Februari, dst
Note : Jika peserta yang selalu update tiap bulan, ingin mendaftarkan wrap up postnya, saya persilahkan.
B. Daftarkan link postingan berupa resume buku- buku  atau link review untuk masing - masing buku yang kamu baca di tanggal 1-31 Desember 2013. Ini khusus untuk peserta yang selalu update tiap bulannya.

Reminder :  
-  Hanya masukkan buku fiksi
-harap memasukkan buku yang memang ada nama karakter (atau nama keluarga) di judul asli (atau terjemahan). Jika ada buku yang tidak ada nama karakter, maka buku tersebut tidak akan dimasukkan dalam hitungan buku yang selesai dibaca.

Di linky yang disediakan dibawah ini, mohon menulis dengan format :

Nama - Wrap Up Post (untuk yang masuk kategori A)
Nama - Judul buku atau link resume (Desember (untuk yang masuk kategori B)




 
  
New Authors Reading Challenge

A. Daftarkan link postingan berupa resume buku - buku  yang kamu baca sejak tanggal 1 Januari hingga 31 Desember 2013. Sertakan juga reviewnya (ini penting).  Ini untuk peserta yang sejak awal jarang atau tidak pernah mengupdate. Resume boleh ditulis di blog, boleh di notes FB atau shelf Goodreads yang dikhususkan untuk challenge ini. Mohon dicantumkan juga di bulan apa kamu membacanya ya.
Misal : Buku A - Januari ; Buku B - Februari, dst
Note : Jika peserta yang selalu update tiap bulan, ingin mendaftarkan wrap up postnya, saya persilahkan.
B. Daftarkan link postingan  review untuk masing - masing buku yang kamu baca di tanggal 1-31 Desember 2013. Ini khusus untuk peserta yang selalu update tiap bulannya.

Reminder : 

- Tolong hanya masukkan buku fiksi.
- Untuk kategori Gagas Duet, dimana satu buku ditulis 2 orang, dan saya juga belum pernah baca bukunya, sehingga tidak tahu ini kumcer atau bukan. Selain itu juga sulit menentukan apakah pengarangnya termasuk new author untuk pembaca, kalau salah satu bukunya sudah pernah dibaca, sementara yang satunya belum. Karena itu, mulai bulan Juli, mohon untuk tidak memasukkan buku yang termasuk dalam Gagas Duet (ini untuk yang masuk kategori A)
Di linky yang disediakan dibawah ini, mohon menulis dengan format :

Nama - Wrap Up Post (untuk yang masuk kategori A)
Nama - Judul buku atau link resume (Desember (untuk yang masuk kategori B)



Dan.. kali ini sebagai pengingat saja untuk giveaway masing - masing Reading Challenge ini, mari disimak :) :
- Untuk peserta yang mengupdate khusus bacaan bulan Desember 2013 di tiap - tiap RC, akan mendapatkan hadiah giveaway bulanan  berupa buku pilihannya dengan nominal 50000 rupiah. Total ada 3 pemenang, yang akan diundi secara random.
- Untuk peserta RC Read a Long Nora Roberts & JDRobb :  yang selesai pertama kali dalam menyelesaikan challengenya, dimana dia memilih level Familiar, Fans atau Hardcore Fans akan mendapatkan hadiah buku pilihannya dengan nominal 100000 rupiah (atau setara dengan USD 8 di bookdepository). Total ada 1 pemenang, jika lebih dari 1 yang berhasil, akan saya undi.
 
- Untuk peserta RC What's in a Name :  yang selesai pertama kali dalam menyelesaikan challengenya, dimana dia memilih level tertinggi, yaitu level 4 akan mendapatkan hadiah buku pilihannya dengan nominal 100000 rupiah (atau setara dengan USD 8 di bookdepository). Total ada 1 pemenang, jika lebih dari 1 yang berhasil, akan saya undi.

- Untuk peserta RC New Author :
a. yang pertama kali berhasil menyelesaikan challenge ini dengan mengambil level MANIAC, akan memenangkan hadiah buku pilihan dengan nominal 150.000 rupiah atau setara dengan USD 12 (di bookdepository). Jika peserta yang berhasil lebih dari 1 orang, akan saya undi secara random.
b. yang sampai pada akhir tahun berhasil menyelesaikan buku dengan jumlah terbanyak (lebih dari 40 buku) dari semua peserta yang terdaftar, akan memenangkan hadiah buku pilihan dengan nominal 250.000 rupiah atau setara dengan USD 20 (di bookdepository).


Semua link untuk update akan dibuka sampai dengan tanggal 6 Januari 2014. Pengumuman pemenang akan saya posting 3-4 hari sesudahnya. 
Ada yang kurang jelas? Jangan sungkan untuk bertanya pada saya di kolom komentar ya :D. Yuk daftarkan link update RC kamu, dan siapa tahu dirimu beruntung kali ini menjadi pemenang utama dari masing - masing RC :D

15 komentar:

  1. Ren, saya kan biasanya update tiap bulan. Tapi di akhir tahun saya mmg selalu bikin wrap up post untuk semua RC yang saya ikuti.
    Wrap Up Post-nya bisa dimasukkan ke linky di atas ga?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Boleh Mbak, di wrap up postnya nanti dikasih keterangan waktu baca bukunya yah

      Hapus
  2. Kalau saya yang baru gabung bulan Juli, tapi sejak saat itu setiap bulan mengupdate ke linky, bagaimana??

    BalasHapus
    Balasan
    1. Boleh posting wrap up post, tapi kasih keterangan buku yang dibaca bulan Januari-Juni apa aja

      Hapus
  3. Ren, aku update linky-nya dari November ya, karena ada yang kelupaan masukin >.<

    BalasHapus
  4. Kak Ren, ini Mr. Linky untuk What's in a Name Reading Challenge belum tercantum ya? :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Linkyny ada kok Luckty. Langsung di bawah yang What's in a Name :)

      Hapus
  5. aku gak berhasil nyelesein What in a name RC T_T. sorry ya mba Ren, kalo gak selese di buatin warp up juga gak mba?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Gapapa Thifa, silakan aja kalau mau buat wrap upnya
      Tahun depan ikut lagi ya :D

      Hapus
  6. Ren, kalo yang ga ada blog, buat wrap up.nya gimana?
    Apa link shelfnya aja kumasukin?
    Tapi kayanya mulai bulan okt ga pernah update, deh..

    BalasHapus
  7. alhamdulillah, udah selesai, tinggal bikin wrap up postnya
    ma kasih ya ren, rading challengenya sangat keren :)

    BalasHapus
  8. Mbak Ren, aku udah 3x nyoba masukin linky buat Nora Roberts - J.D. Robb, tapi nggak masuk. Kenapa yah?

    Tapi ini linky-nya.
    http://thebookaddictdiaries.blogspot.com/2013/12/2013-reading-challenge-wrap-up-part-2.html

    BalasHapus
  9. Mbak, aku udah 3x nyoba ngisi linky, entah kenapa gagal terus. Jadi linkynya aku masukin sini aja ya, buat Wrap Up Read-a-Long

    http://thebookaddictdiaries.blogspot.com/2013/12/2013-reading-challenge-wrap-up-part-2.html

    BalasHapus
  10. Aku samaaa, masukin link buat read along ga isa.. ini linknya ya, ren :)

    https://www.facebook.com/notes/liz-freya-kris/wrap-up-read-a-long-nora-robertsjdrobb-reading-challenge-2013/10152107561383326

    BalasHapus

Terimakasih sudah meninggalkan komen di Ren's Little Corner. Silakan untuk setuju/tidak setuju dengan review/opini saya tapi mohon disampaikan dengan sopan ya :)

Saya berhak menghapus komentar yang tidak nyambung dengan isi blog atau spamming (jangan sertakan link blog kamu/ link apapun di kolom komentar, kecuali untuk giveaway).

Komen untuk postingan yang berusia lebih dari 1 bulan otomatis akan dimoderasi.

Terimakasih sudah mau berkunjung! :D