Selasa, 05 Januari 2016

Wrap Up Reading Challenge 2015

Mumpung saya lagi ngga ada kerjaan, dan supaya kelihatan ada kerjaan, maka saya update saja untuk wrap up reading challenge selama tahun 2015. Sebagai informasi, dan ini informasi yang juga basi sih sebenarnya, karena adanya reading dan blogging slump maka RC saya gagal semuanya X)). Yah, tidak bisa dibilang gagal - gagal banget, karena minimal ada beberapa buku yang dibaca masih masuk dalam kategori RC yang saya ikuti. Jadi, mari silakan dicek yak :))

note: klik judul buku untuk membaca reviewnya

Rekap untuk Lucky No 15 Reading Challenge:

Total: 30 buku


It’s Been There Forever:
Battle Sylph by L.J. McDonald


Favorite Color: -
First Initial:

Cover Lust:

Rekap untuk Read Big  Challenge: 


Total: 2 buku



Rekap untuk TBRR Pile 2015 Challenge:



Total: 13 buku


Rekap untuk Project Baca Buku Cetak:


Total: 26 buku
 
 
Setidaknya, tidak memalukan banget deh ya :P. Minimal tiap RC, saya ada 1-2 buku yang dibaca dan tidak gagal 100%, hehehe. Untuk tahun 2016 ini saya memutuskan hanya melakukan dua reading challenge. Yang pertama ada RC di Goodreads, dimana saya hanya menargetkan baca 50 buku saja. Siapa tahu lho, siapa tahu nanti targetnya naik. Itu jauh lebih memuaskan ketimbang saya pasang target tinggi terus ga kesampaian. Ini mungkin bisa dibilang target pesimis, tapi saya lebih suka menyebutnya target orang realistis saja :D

Untuk RC kedua, saya akan tetap melanjutkan Project Baca Buku Cetak. Dengan kehadiran Vatthra (alias e-reader Kobo Aura milik saya :P), maka saya juga hanya menargetkan baca buku cetak milik saya sebanyak 30 buku untuk tahun ini. Karena tahun kemaren saya sudah target 50 buku dan ternyata yang tercapai hanya 50% saja, maka tahun ini juga saya mencoba realistis. Project ini juga adalah project pribadi saya sendiri, maka sifatnya pun terus menerus. Yang ingin ikutan atau melanjutkan juga boleh banget lho. Syaratnya bisa dibaca di Master Post Project Baca Buku Cetak. 

Semoga tahun 2016 ini, banyak yang RCnya terpenuhi ya. Ayo semua, mari kita membaca bersama - sama XD (haha, oke, ini jayus abis emang).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih sudah meninggalkan komen di Ren's Little Corner. Silakan untuk setuju/tidak setuju dengan review/opini saya tapi mohon disampaikan dengan sopan ya :)

Saya berhak menghapus komentar yang tidak nyambung dengan isi blog atau spamming (jangan sertakan link blog kamu/ link apapun di kolom komentar, kecuali untuk giveaway).

Komen untuk postingan yang berusia lebih dari 1 bulan otomatis akan dimoderasi.

Terimakasih sudah mau berkunjung! :D

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...